Gregoria Asah Mental Demi Perempat Final Asian Games


Jakarta, pdip.online

Tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung menegaskan bakal mempersiapkan mental setelah lolos ke perempat final Asian Games 2023.

Gregoria berhasil menang dua gim langsung atas wakil Malaysia Goh Jin Wei 21-6, 21-12 pada babak 16 besar Asian Games 2023 di Binjiang Gymnasium, Hangzhou, Rabu (4/10).

Atlet 24 tahun itu bercita-cita mempersembahkan medali. Namun, ia lebih dulu ingin memantapkan mental demi mendukung performanya di arena.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Ke target tinggal satu langkah lagi yaitu menyumbang medali. Pastinya saya mau persiapkan mental saya karena semakin dekat dengan target pasti keinginan untuk menangnya semakin tinggi tapi saya tidak mau menggebu-gebu. Saya mau fokus poin demi poin besok. Lawan juga pasti punya target yang sama,” kata Gregoria dalam keterangan resmi PBSI.

Gregoria juga memberi komentar soal hasil pertandingan babak 16 besar kontra Goh Jin Wei. Ia mengaku tidak menyangka kemenangan di gim pertama didapatkan dengan skor yang sangat dominan.

“Jujur saya tidak menyangka bisa menang dengan skor yang cukup jauh apalagi performa dia di beberapa turnamen terakhir sedang bagus, hasilnya pun demikian,” ucapnya.

Atlet kelahiran Wonogiri, Jawa Tengah itu mengaku hanya bertekad tidak ingin mengulangi kesalahan serupa yang dilakukan di babak 32 besar. Kesalahan-kesalahan yang dilakukan sendiri sempat menyulitkan Gregoria saat melawan wakil India Asmita Chaliha di laga sebelumnya.

“Saya dari awal hanya tidak mau mengulang kesalahan kemarin saja tapi ternyata bisa juga mengontrol permainan dari awal sampai akhir,” ucapnya.

Di babak perempat final, Gregoria bakal menghadapi atlet Jepang, Aya Ohori. Kepastian itu didapatkan usai Ohori mengalahkan unggulan ketiga Tai Tzu Ying.

[Gambas:Video CNN]

(ikw/ptr)